Selasa, 24 Mei 2016

kultum ramadhan 2

SUNAH PUASA
(MENGAKHIRKAN SAHUR)
Oleh : Triyanto

اَلْحَمْدُ لِلَّهِ حَمْدًا كَثِيْرًا كَمَا أَمَرَ، فَانْتَهُوْا عَمَّا نَهَى عَنْهُ وَحَذَّرَ. أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ اَلْوَاحِدُ الْقَهَّاُر، وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ سَيِّدُ اْلأَبْرَارِ. فَصَلَوَاتُ اللهِ وَسَلاَمُهُ عَلَيْهِ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَمَنْ تَبِعَ هُدَاهُ إِلَى يَوْمِ الْبَعْثِ وَالنُّشُوْرِ. أَمَّا بَعْدُ؛

Jamaah shalat tarawih yang dimuliakan Allah SWT
Alhamdulillah pada malam ini kita dapat berkumpul dan bersama melaksanakan shalat isya, tarawih dan witir secara berjamaaah, nikmat yang baik ini shalat tawarih.  Shalawat dan salam mari kita sampaikan kepada nabi besar kita Muhammad SAW, yang telah membimbing kita dari jaman jahiliyuah sampai saman sekarang ini.
Jamaah shalat tarawih yang dimuliakan Allah SWT
Sudah sepuluh hari pertama kita masuk di bulan ramadhan kita harus mengetahui kunci sukses ber puasa dengan cara mengetahui ilmunya puasa dan membiasakan atau mempratekkan dalam sehari-hari. Semakin kita terbiasa melaksanakan syarat, rukun dan sunah puasa maka semakin dekat jalan kita untuk mencapai sukses berpuasa tinggal kita meluruskan niat dan mencapai ridho Allah SWT.
Jamaah shalat tarawih yang dimuliakan Allah SWT
Masyarakat secara umumnya kurang menyadari bahwa sama-sama makan untuk sahur namun memiliki nilai yang berbeda dalam ibadah puasa, ada beberapa orang mempunyai kecenderungan tertentu, misalnya ; Orang yang terbiasa sahur jam 02:30, maka dari hari kehari dia akan semakin terbiasa. Sebaliknya orang yang makan sahur dengan meng akhirkan waktu sahur kemudian dilanjutkan sholat berjamaah subuh ke masjid, maka dia akan terbiasa juga. Dari dua kebiasaan ini, kita dapat mengoreksi diri apakah kita masuk dalam kelompok pertama atau pun kelompok yang kedua.
Jamaah shalat tarawih yang dimuliakan Allah SWT
Tahukah kita, dengan makan sahur di akhir waktu termasuk salah satunya dari sunah berpuasa, dan akan mendapatkan kebaikan yang lebih dan keberkahan dalam berpuasa bahkan kita telah menjalan perintah Nabi Muhammad SAW sebagai dalam hadits :
عَنْ اَبِى ذَرٍّ  قَالَ رَسُوْلُ اللهِ ص.م. :لاَتَزَالُ اُمَّتِى بِخَيْرٍمَااَخَّرُواالسَّحُوْرَ
                وَعَجَّلُوْاالفِطْرَ (رواه احمد) 

Artinya : “Dari Abu Dzarr r.a. Rasulullah Saw bersabda: Senantiasa umatku dalam kebaikan selama mereka mengakhirkan makan sahur dan menyegerakan berbuka”. (HR. Ahmad).
تَسَحَّرُوْا فَإِنَّ فِي السَّحُوْرِ بَرَكَةً 

Artinya : “Bersahurlah kamu sekalian, karena sesungguhnya dalam sahur itu terdapat barakah .” (HR. Bukhary dan Muslim)

Jamaah shalat tarawih yang dimuliakan Allah SWT

Demikianlah kultum malam ini sedikit mudah-mudahan kita mampu, mau dan diberi kemudahan oleh Allah SWT dalam melaksanakan sunah-sunah berpuasa. Dan jangan lah sekali-kali puasa tanpa sahur walaupun kondisi badan masih kuat bugar karena itu kurang mendapat keberkahan kebaikan dari ibadah sahur dan semoga menjadi salah satu sebab puasa kita diterima oleh Allah SWT, amine ya rabbal alamin.

kultum ramadhan

SUNAH PUASA
(MENYEGERAKAN BERBUKA)
Oleh : Triyanto

إِنَّ الْحَمْدَ لِلَّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهْ وَنَعُوذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَمِنْ سَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا، مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلاَ مُضِلَّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْ فَلاَ هَادِيَ لَهُ. أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ الله وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ. اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَمَنِ اهْتَدَى بِهُدَاهُ إِلَى يَوْمِ الْقِيَامَةِ
Jamaah shalat tarawih yang dimuliakan Allah SWT
Alhamdulillah Sebuah nikmat yang sangat besar oleh Allah SWT yang kita terima dengan masih diberi kesempatan untuk bernafas di bulan Ramadhan ini, bulan yang penuh keberkahan pahala dan pengampunan. Sejuta harapan mari kita gantungkan di ramadhan ini. Shalawat dan salam selalu dan selalu kita curahkan pada baginda nabi muhammad saw, junjungan kita, pemimpin kita yang akan memberikan syafaat di hari kiamat kelak, mudah-mudahna kita digolongkan dalam umat nya bersama menuju surga Nya.
Jamaah shalat tarawih yang dimuliakan Allah SWT
Berkerja di sebuah bangunan dikenal istilah tukang senior dan tukang yunior, seorang tukang yunior bayaran lebih sedikit dibandingkan dengan tukang senior perbedaan ini terletak pada pengalaman, ilmu dan penerapan ilmu dalam melaksanakan tugasnya. Contohnya : ketika melakukan pengecoran bangunan ada istilah 3 2 1, seorang tukang senior mengetahui jika barang adukan cor sudah baik ataupun belum waluapun tidak membuat adukan tersebut. Begitu juga dalam berpuasa alangkah baiknya jika kita mengetahui ilmunya puasa, diantara ilmu tersebut  syarat, rukun, dan sunah-sunahnya puasa, sehingga puasa akan mendapatkan nilai yang lebih.
Jamaah shalat tarawih yang dimuliakan Allah SWT
Puasa yang kita kerjakan harus berbeda dengan tahun lalu sebab belum tentu kita akan menjumpai lagi puasa di tahun yang datang oleh sebab itu ada pepatah tupai tidak akan jatuh pada lubang yang sama, artinya pengalaman puasa pada tahun yang lalu jangan sampai terulang lagi pada tahun ini.
Jamaah shalat tarawih yang dimuliakan Allah SWT
Marilah kita introspeksi diri dari amalan sunah-sunah puasa yang diantaranya :
1.     Menyegerakan berbuka puasa apabila tiba waktunya. 
Sudahkan kita pada tahun yang lalu selalu segera berbuka jika sudah waktunya ? ataukah sibuk dengan pekerjaan ? kadang kita teringat dengan teman-teman muslim kita yang lembur bekerja dengan harapan supaya bisa berlebaran layaknya idul fitri pada para tetanga umumnya dengan baju, sajadah, mukena perhiasan sandal sepatu baru, yang melupakan waktu bahwa sekarang sudah saat berbuka.
Sebagaimana hadits nabi yang diriwayatkan oleh imam bukhori :
حَدَّثَنَا عَبْدُ اللَّهِ بْنُ يُوسُفَ أَخْبَرَنَا مَالِكٌ عَنْ أَبِي حَازِمٍ عَنْ سَهْلِ بْنِ سَعْدٍ
أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ لَا يَزَالُ النَّاسُ بِخَيْرٍ مَا عَجَّلُوا الْفِطْرَ
(BUKHARI -  821) : Telah menceritakan kepada kami 'Abdullah bion Yusuf telah mengabarkan kepada kami Malik dari Abu HAzim dari Sahal bin Sa'ad bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Senantiasa manusia berada dalam kebaikan selama mereka menyegerakan berbuka".
Jamaah shalat tarawih yang dimuliakan Allah SWT,
Mudah-mudahan kita selalu, sadar,  mampu dan mau melaksanakan sunah-sunah nya berpuasa diantaranya dengan menyegerakan berbuka jika sudah saatnya tiba dan tak ketinggalan lagi melanjutkan shalat magrib berjamaah dimasjid atau musholla supaya mendapatkan ibadah yang lebih di hari ini, besok, lusa dan yang akan datang kkhususnya bulan ramadhan tahun ini dan yang akan datang. Demikian kultum pada kesempatan kali ini hanya satu amalan sunah puasa yang dapat kami sampaikan mudah-mudahan bermanfaat bagi saya khususnya dan umumnya kita semua yang hadir di majlis mulia ini.
Billahittaufiq wal hidayah wassalamualaikum wr wb.